PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) mengadakan kegiatan media test drive bertajuk ‘Safe Driving Day with New Santa Fe‘ pada Selasa (28/04) lalu. Kami ditantang untuk mencoba kecanggihan new Santa Fe 2021 yang sudah dilengkapi Advanced Driving Assistance System (ADAS) serta mesin dan transmisi baru. Mengambil rute dalam maupun luar kota, tentunya tantangan tersebut kami sambut dengan senang hati.

Berkendara Tanpa Khawatir Dengan ADAS

Untuk unit pengetesan, kami diberikan Hyundai new Santa Fe D 2.2 8DCT Signature yang notabene trim tertinggi dari SUV D-segment Hyundai ini. Sebagai flagship trim, fitur ADAS yang meliputi Forward Collision-Avoidance Assist (FCA)Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA), Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA)Lane Keeping Assist (LKA), Lane Following Assist (LFA), Safe Exit Assist (SEA), Driver Attention Warning (DAW), High Beam Assist dan Surround View Monitor (SVM) tentunya sudah tersedia.

Saat mencoba berkendara melewati jalanan perkotaan hingga tol, fitur BCA, RCCA, LKA, serta LFA bekerja sangat responsif. Terlebih saat kita ingin melakukan manuver, semua fitur tersebut bersinergi agar kita lebih aware dengan lingkungan sekitar mobil. Terlebih dengan adanya Blind View Monitor (BVM) yang menampilkan kamera sisi kiri dan kanan pada instrument cluster, saat menyalakan sein lalu pindah jalur tak perlu tengok kiri kanan deh.

 

Mesin Buas Dan Responsif

Satu hal yang bisa disimpulkan dari mesin baru Smartstream D2.2 Hyundai adalah njambak abis! Dengan tenaga yang dihasilkan sebesar 202 PS (199 hp) dan torsi hingga 440 Nm, mobil ini turut dipasangkan transmisi DCT basah 8-percepatan yang sangat responsif. Berbasis platform generasi ke-3, new Santa Fe 2021 melakukan overtake, bermanuver, hingga melewati jalanan menanjak dan berliku secara effortless.

Jika anda tertarik untuk meminang mobil ini, Hyundai telah menyiapkan layanan after sales berupa garansi dasar 3 tahun/100.00 km, gratis biaya perawatan hingga 5 tahun/75.000 km, gratis roadside assistance 24/7, dan dukungan Hyundai Mobile Service. Dengan harga mulai dari Rp 569 juta hingga Rp 729 juta, berikan komentar terbaikmu untuk new Santa Fe 2021 pada kolom di bawah.

Sumber : https://autonetmagz.com/uji-kehebatan-hyundai-new-santa-fe-2021/98502/

HUBUNGI SEKARANG